Berita

Wakil Bupati Sumbawa Barat Hadiri Wisuda Purna Siswa-siswi Kelas IX TA 2022/2023 MTsN 1 Sumbawa Barat

Sabtu, 27 Mei 2023 19:47 WIB
  • Share this on:

Pada hari Sabtu, 27 Mei 2023, MTsN 1 Sumbawa Barat meriahkan acara wisuda purna siswa-siswi kelas IX tahun ajaran 2022/2023. Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syafuddin, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumbawa Barat, H. Ahmad Taufik bersama Kasubbag TU Kemenag KSB, Lalu Suhaili Fathanah dan Pengawas Madrasah Kemenag KSB, Zainuddin serta para pengurus dan anggota komite sekolah, para guru, serta wali murid.

Wakil Bupati, Fud Syafuddin mengungkapkan rasa kagumnya terhadap perkembangan MTsN 1 Sumbawa Barat yang sangat luar biasa. Dia memberikan pesan kepada para siswa-siswi bahwa mereka adalah generasi yang mudah mengikuti perubahan dan harus mensyukuri apa yang telah dididik oleh para guru karena peran guru begitu berarti bagi diri kita. Selain itu, dia juga mendorong para siswa-siswi untuk terus menuntut ilmu dan gapai cita-cita setinggi mungkin.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Sumbawa Barat, H. Ahmad Taufik menyampaikan ucapan syukur karena semua siswa-siswi kelas IX tahun ajaran ini berhasil lulus. Dia juga mengajak seluruh pendidik untuk bersama-sama membangun Madrasah dan terus mengembangkan diri serta melakukan inovasi dalam mendidik anak didik hingga mencapai Madrasah yang Hebat dan Berprestasi.

Sementara itu, Kepala MTsN 1 Sumbawa Barat, Jalaluddin menyampaikan rasa syukurnya karena seluruh siswa-siswi kelas IX berhasil lulus dan mengajak mereka untuk menjaga nama baik almamater MTsN 1 Sumbawa Barat. Acara wisuda ini dihadiri oleh 225 siswa-siswi yang merayakan kebahagiaan kelulusannya bersama-sama dengan para pengurus dan anggota komite sekolah serta para guru. Semoga keberhasilan ini menjadi pendorong bagi MTsN 1 Sumbawa Barat untuk terus berkembang dan menghasilkan produk-produk yang luar biasa.

Acara wisuda purna siswa-siswi kelas IX tahun ajaran 2022/2023 dilanjutkan dengan pemberian medali kepada siswa/i lulusan dan dilanjutkan dengan foto bersama. 

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB