Berita

Plt. Kakan Kemenag KSB Kunjungi MIN 1 Sumbawa Barat dan MTsN 2 Sumbawa Barat, Pantau Kinerja dan Berikan Pembinaan

Senin, 5 Pebruari 2024 12:32 WIB
  • Share this on:

Taliwang, 5 Februari 2024 – Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), H. Lalu Suhaili Fathanah, melakukan kunjungan ke MIN 1 Sumbawa Barat dan MTsN 2 Sumbawa Barat pada hari Senin, 5 Februari 2024. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau langsung dan melaksanakan pembinaan terkait pelaksanaan fungsi pendidikan di madrasah tersebut.

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Guru dan Tenaga Pendidik di MIN 1 Sumbawa Barat dan MTsN 2 Sumbawa Barat. 

Dalam sambutannya, H. Lalu Suhaili Fathanah menyampaikan maksud kedatangannya yaitu untuk meninjau realisasi anggaran dan pelaksanaan proses pembelajaran di MIN 1 Sumbawa Barat dan MTsN 2 Sumbawa Barat. 

“Saya ingin memastikan bahwa realisasi anggaran di kedua madrasah ini berjalan dengan baik dan tidak ada hambatan dalam proses pembelajaran,” tegasnya.

Plt. Kakan Kemenag KSB juga menekankan pentingnya kerjasama dan kekompakan dalam membangun madrasah.

“Madrasah-madrasah ini adalah madrasah negeri yang menjadi contoh bagi madrasah lainnya di Sumbawa Barat. Oleh karena itu, saya minta Kelompok Kerja Madrasah (KKM) dan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) harus diaktifkan,” imbuhnya.

H. Lalu Suhaili Fathanah juga menyadari bahwa MIN 1 Sumbawa Barat dan MTsN 2 Sumbawa memiliki keterbatasan dalam hal SDM.

“Namun demikian, saya harap keterbatasan ini tidak menjadi halangan untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah kita ini,” tuturnya.

Lebih lanjut, beliau juga memberikan beberapa arahan kepada para guru dan tenaga pendidik di MIN 1 Sumbawa Barat dan MTsN 2 Sumbawa, antara lain:

* Meningkatkan disiplin dan profesionalisme dalam bekerja.

* Menjaga kekompakan dan kerjasama antar sesama.

* Terus belajar dan meningkatkan kompetensi.

* Berinovasi dalam pembelajaran dan menciptakan suasana belajar yang kondusif.

* Untuk para guru, mari jalin kedekatan dengan peserta didik, agar mereka lebih semangat dalam belajar.

Kunjungan Plt. Kakan Kemenag KSB ke MIN 1 Sumbawa Barat dan MTsN 2 Sumbawa diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat kepada para guru dan tenaga kependidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah tersebut.

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB